Mengenal Lebih Dekat Bintang Deneb

http://astronesia.blogspot.com/
Bintang Deneb atau Alpha Cygni

Astronesia-Deneb atau biasa juga disebut Alpha Cygni adalah salah satu bintang paling jauh yang dapat dilihat tanpa menggunakan alat bantu.Itu disebabkan karena bintang ini termasuk bintang paling terang di galaksi Bima Sakti.

Bintang ini memiliki jarak dengan Bumi yang berubah-ubah,dengan data terakhir (2008) menunjukkan bahwa bintang ini berada pada jarak 1.550 tahun cahaya dan pernah mendekat mencapai 1.340 tahun cahaya, kemudian menjauh sampai pada jarak 1.840 tahun cahaya.Bintang ini terletak di konstelasi Cygnus.

Berapa pun jaraknya,ketika kita menatap Deneb,anda akan tahu bahwa kita sedang menatap ruang dengan jarak ribuan tahun cahaya.

Deneb juga sangat cerah dan berenergi. Di antara 20 bintang paling terang, hanya Rigel di Orion yang melampaui Deneb dalam kecerahan intrinsik.Deneb masuk dalam kelas bintang A2Ia yang artinya dia adalah bintang putih panas (A2) dan bintang maharaksasa (Ia). 

http://astronesia.blogspot.com/
Perbandingan Matahari dan Bintang Deneb


Berdasarkan temperatur dan kecemerlanganannya, bintang ini diperkirakan memiliki diameter 200 kali daripada Matahari, dan jika diletakkan di tengah tatasurya kita, maka bintang ini akan mencapat orbit Bumi.Bintang ini juga memiliki kecerahan sekitar seperempat juta kali lebih terang dalam cahaya tampak.

Alpha Cygni merupakan bintang super raksasa biru keputihan dengan tipe A2Ia, dengan temperatur sekitar 8,400-9000 Kelvin (sekitar 14.800 hingga 15.700 derajat F).

http://astronesia.blogspot.com/
Ini adalah diagram Hertzsprung-Russel yang terkenal,yang menunjukkan luminositas bintang. Lihat Deneb di bagian atas diagram? Dia adalah salah satu bintang paling terang yang dikenal.


Deneb bukan bintang terbesar di galaksi Bima Sakti,diantaranya Betelgeuse dan Antares lebih besar.Tapi Deneb mungkin menjadi yang paling berenergi (berdasarkan jumlah radiasi elektromagnetik yang dihasilkan) dari bintang tipe A.

Cara melihat Deneb

Bintang super raksasa biru keputihan Deneb adalah bintang paling terang ke 20 di langit, dengan magnitudo 1.25.Ini adalah bintang paling jauh jika dilihat tanpa menggunakan alat bantu.Anda dapat melihat bintang ini dimulai pada akhir musim semi, ketika Deneb terbit di atas cakrawala timur laut pada tengah malam.Sebulan kemudian, Deneb sudah di langit pada saat hari gelap.Dalam waktu standar, tanggal puncak munculnya bintang ini adalah sekitar 1 Agustus.Sedangkan jika menggunakan Daylight Time,penampakan bintang ini mencapai puncaknya tanggal 15 Agustus.Kata "Puncak" menunjukkan titik tertinggi bintang di langit.

http://astronesia.blogspot.com/
Deneb di konstelasi Cygnus


Deneb adalah bagian dari beberapa pola bintang terkenal, yang saling tumpang tindih.Bintang terang ini juga menyusun konstelasi angsa Cygnus dan terletak di bagian belakang ekor dari angsa. Ketika anda mendengar kata "Deneb" dalam nama bintang,itu selalu berarti "Ekor".Secara bersamaan, Deneb juga menandai bagian kepala sebuah asterism lain (suatu pengelompokan yang mudah dikenali tapi bukan konstelasi resmi) yang dikenal sebagai Northern Cross.  


Data pengamatan Epos J2000
Rasi bintang Cygnus
Asensio rekta 20h 41m 25.9s
Deklinasi +45° 16' 49"
Magnitudo tampak (V) 1.25
Ciri-ciri
Kelas spektrum A2 Ia
Indeks warna U-B −0.24
Indeks warna B-V +0.09
Jenis variabel Alpha Cyg
Astrometri
Kecepatan radial (Rv) −4.5 km/s
Gerak diri (μ) RA: 1.99 mas/thn
Dek.: 1.95 mas/thn
Paralaks (π) 2.29 ± 0.32 mas
Jarak sekitar 1.400 tc
(sekitar 440 pc)
Magnitudo mutlak (MV) −6.95
Penamaan lain
α Cygni, Alpha Cyg, 50 Cyg, Arided, Aridif, Gallina, Arrioph, HR 7924, BD +44°3541, HD 197345, SAO 49941, FK5: 777, HIP 102098.

Ditambah lagi,Deneb adalah salah satu anggota dari tiga bintang yang dikenal sebagai Segitiga Musim Panas.Dua bintang lainnya adalah Vega dan Altair.Deneb adalah bintang paling utara dan paling redup dari tiga bintang yang membentuk segitiga musim semi.Namun hubungannya dengan bintang-bintang terang lainnya membuatnya mudah untuk di kenali.

Etimologi

Nama tradisionalnya, Deneb (atau Denebadigege, dan Denebedigege) merupakan turunan dari kata dalam bahasa Arab dhaneb, yang berarti "ekor", berasal juga dari kalimat ذنب الدجاجة Dhanab ad-Dajājah, atau "ekor ayam". Nama ini juga digunakan oleh beberapa bintang, seperti Deneb Kaitos (β Cet), bintang tercerah di rasi Cetus, dan Denebola (β Leo, bintang tercerah kedua di rasi Leo.

Legenda Cina juga memiliki cerita yang melibatkan bintang Altair dan Vega. Setiap tahun pada tanggal 7 Juli, ceritanya, Vega (seorang gadis tenun) dan Altair (seorang gembala sapi) saling bertemu setelah melintasi jembatan - Deneb adalah jembatannya. Ini dirayakan dalam sebuah acara yang disebut Festival Qixi.

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

2 komentar

Tambah komentar

Hello Astonomieurs, saya sebetulnya cukup menyukai dunia astronomi sudah lama tapi baru baru saya perdalam karena satu buku yang berhasil saya temukan, btw mungkin bisa kasih recomended soal buku2 keren soal astronomi ? makasihhhhh

klo buku yang berbahasa indonesia, ak ga terlalu tau gan,, tp klo yg berbahasa inggris, banyak...

ato bca2 dri internet ajj gan..

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.