Inilah Beberapa Ayat Suci Al'quran Yang Membahas Tentang Astronomi

Astronesia-Al-Qur’ān (Alquran, Arab: القرآن) adalah kitab suci agama Islam. Umat Islam percaya bahwa Al-Qur'an merupakan puncak dan penutup wahyu Allah yang diperuntukkan bagi manusia, dan bagian dari rukun iman, yang disampaikan kepada Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam, melalui perantaraan Malaikat Jibril.

Dan berikut beberapa ayat suci Al'quran yang membahas tentang astronomi :

1.  Peristiwa Big-Bang


http://astronesia.blogspot.com/


أَوَلَمْ يَرَ الَّذِينَ كَفَرُوا أَنَّ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ كَانَتَا رَتْقًا فَفَتَقْنَاهُمَا ۖ وَجَعَلْنَا مِنَ الْمَاءِ كُلَّ شَيْءٍ حَيٍّ ۖ أَفَلَا يُؤْمِنُونَ


Artinya :
Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. Dan dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman? (Surat Al-Anbiyâ´ ayat 30)



2. Garis Edar Planet Dan Benda-benda Angkasa

http://astronesia.blogspot.com/


Tatkala merujuk kepada matahari dan bulan di dalam Al Qur'an, ditegaskan bahwa masing-masing bergerak dalam orbit atau garis edar tertentu.

وَهُوَ الَّذِي خَلَقَ اللَّيْلَ وَالنَّهَارَ وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ ۖ كُلٌّ فِي فَلَكٍ يَسْبَحُونَ



Artinya :
Dan Dialah yang telah menciptakan malam dan siang, matahari dan bulan. Masing-masing dari keduanya itu beredar di dalam garis edarnya. (Surat Al-Anbiyâ´ ayat 30)

وَالشَّمْسُ تَجْرِي لِمُسْتَقَرٍّ لَهَا ذَلِكَ تَقْدِيرُ الْعَزِيزِ الْعَلِيمِ


Artinya : "Dan matahari berjalan di tempat peredarannya. Demikianlah ketetapan Yang Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui." (QS Yasin : 38)


وَالسَّمَاءِ ذَاتِ الْحُبُكِ


Artinya : "Demi langit yang mempunyai jalan-jalan." (QS Adz-Dzariat : 7)


3. Penciptaan Alam Semesta

http://astronesia.blogspot.com/


بَدِيعُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۖ أَنَّىٰ يَكُونُ لَهُ وَلَدٌ وَلَمْ تَكُنْ لَهُ صَاحِبَةٌ ۖ وَخَلَقَ كُلَّ شَيْءٍ ۖ وَهُوَ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيمٌ



Artinya :
Dia Pencipta langit dan bumi. Bagaimana Dia mempunyai anak padahal Dia tidak mempunyai isteri. Dia menciptakan segala sesuatu; dan Dia mengetahui segala sesuatu. (Surat Al-An'am ayat 101)

4. Bentuk Bumi Yang Bulat



خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ بِالْحَقِّ ۖ يُكَوِّرُ اللَّيْلَ عَلَى النَّهَارِ وَيُكَوِّرُ النَّهَارَ عَلَى اللَّيْلِ ۖ وَسَخَّرَ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ ۖ كُلٌّ يَجْرِي لِأَجَلٍ مُسَمًّى ۗ أَلَا هُوَ الْعَزِيزُ الْغَفَّارُ


Artinya :
Dia menciptakan langit dan bumi dengan (tujuan) yang benar; Dia menutupkan malam atas siang dan menutupkan siang atas malam dan menundukkan matahari dan bulan, masing-masing berjalan menurut waktu yang ditentukan. Ingatlah Dialah Yang Maha Perkasa lagi Maha Pengampun. (Az-Zumar ayat 5)

5.Alam Semesta Mengambang



اللَّهُ الَّذِي رَفَعَ السَّمَاوَاتِ بِغَيْرِ عَمَدٍ تَرَوْنَهَا ۖ ثُمَّ اسْتَوَىٰ عَلَى الْعَرْشِ ۖ وَسَخَّرَ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ ۖ كُلٌّ يَجْرِي لِأَجَلٍ مُسَمًّى ۚ يُدَبِّرُ الْأَمْرَ يُفَصِّلُ الْآيَاتِ لَعَلَّكُمْ بِلِقَاءِ رَبِّكُمْ تُوقِنُونَ


Artinya :
Allah-lah Yang meninggikan langit tanpa tiang (sebagaimana) yang kamu lihat, kemudian Dia bersemayam di atas ´Arasy, dan menundukkan matahari dan bulan. Masing-masing beredar hingga waktu yang ditentukan. Allah mengatur urusan (makhluk-Nya), menjelaskan tanda-tanda (kebesaran-Nya), supaya kamu meyakini pertemuan(mu) dengan Tuhanmu.(QS: Ar-Ra'd Ayat: 2)

6. Bahayanya Meteor Dan Asteroid


أَمْ أَمِنْتُمْ مَنْ فِي السَّمَاءِ أَنْ يُرْسِلَ عَلَيْكُمْ حَاصِبًا ۖ فَسَتَعْلَمُونَ كَيْفَ نَذِيرِ


Artinya :
Atau apakah kamu merasa aman terhadap Allah yang (berkuasa) di langit bahwa Dia akan mengirimkan badai yang berbatu. Maka kelak kamu akan mengetahui bagaimana (akibat mendustakan) peringatan-Ku?(Surat Al Mulk ayat 17)

7. Gugus Bintang Dan Galaksi-galaksi

 

وَلَقَدْ جَعَلْنَا فِي السَّمَاءِ بُرُوجًا وَزَيَّنَّاهَا لِلنَّاظِرِينَ


Artinya
Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan gugusan bintang-bintang (di langit) dan Kami telah menghiasi langit itu bagi orang-orang yang memandang(nya). (Qs. Al Hijr : 16)

وَالسَّمَاءِ ذَاتِ الْبُرُوجِ

Artinya :
Demi langit yang mempunyai gugusan bintang (Qs. Al Buruuj ayat 1)

Maha suci Allah Yang menguasai langit dan Bumi

Masih banyak lagi ayat-ayat Al-Qur'an yang menjelaskan tentang astronomi,nanti di lain kesempatan kita perlengkap.

Nb : Kalau ada yang kurang mohon di sempurnakan

Matahari berdzikir, angin bertasbih dan pepohonan memuji keagungan-Mu. Semua menyambut datangnya Seribu Bulan. Selamat datang Ramadhan. 
Astronesia mengucapkan Selamat menunaikan ibadah puasa. Mohon Maaf Lahir dan Bathin

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

23 komentar

Tambah komentar

Subhanallah, kapan-kapan saya ijin share ya mas ... :)

iya mas... silahkan :)

Low bisa dari agama yg lain juga di share mas...
;)

subhanallahh....!!!!!!!

iy gan... di tunggu ajj :)

SUBHANALLOH...!!! ALLOH HUU AKBAR...!!!
Betapa penjelasan dari SAUDARAKU membuka
Pandangan mata & hati " Betapa teramat kecil dunia se isinya juga kesombongan dari manusia yg berlaku sombong". Trimakasih sodaraku yg telah berikan gambaran Alam semesta ciptaan NYA...!!!

Masama gan, terima juga udah berkunjung :)

Gugusan Bintang atau Al-Buruj,
1. Demi langit yang mempunyai GUGUSAN BINTANG,
2. dan hari yang dijanjikan, (KIAMAT)
3. dan yang menyaksikan dan yang disaksikan , (Para Malaikat, Para Jin, Para Manusia dan Para Iblis),(85. Al Buruuj:123)

Al Buruj menceritakan dengan Benar sebelum amerika dan kroninya mebuka cakrawala Iptek hasil karya akal, bahwa jauh diatas sana banyak terdapat gugusan bintang-bintang baik yang berdiri sendiri atau berkelompok, seperti membentuk sebuah piringan, cakram..

Makasih tambahannya ayatnya gan :), nnti kami masukkan di artikel di atas

Kenapa di Al-Qur'an cuma ada Matahari dan Bulan?
Apakah seluruh bintang dan Satellite setiap planet dan galaxy bernama matahari dan bulan?
Apakah Al-Qur'an berbeda isi disetiap makhluk seperti manusia di dunia ini?
Apakah dikehidupan alien diluar sana diturunkan nabi dan rasul?
Apakah dikehidupan alien diluar sana mereka tidak punya agama?
Ada yang tau jawabannya?

Kenapa di Al-Qur'an cuma ada Matahari dan Bulan?
al quran tidak cuma bicara tentang Matahari dan Bulan ya, ia berbicara tentang langit. (monggo dibaca lagi ayat2 diatas) dan kita tahu sendiri langit itu terdiri dari benda-benda apa saja. bukan cuma bumi, matahari, dan bulan. kenapa lebih banyak disebutkan? karna ketiga benda itu yang sering mempengaruhi kehidupan manusia di sini,
Apakah seluruh bintang dan Satellite setiap planet dan galaxy bernama matahari dan bulan?
perlu diingatkan lagi ayat2 diatas menamakan the outer space itu langit /bintang. matahari dan bulan adalah benda yang sering dan paling berpengaruh terhadap kehidupan manusia sehari-hari. karna paling berpengaruh itulah mengapa alQuran memberikan lebih banyak ilmu mengenai itu agar manusia dapat mengambil ilmunya untuk digunakan sebaik mungkin.
Apakah Al-Qur'an berbeda isi disetiap makhluk seperti manusia di dunia ini?
Al-Quran hanya ada satu dan isinya abadi, tidak ada yang berubah sejak zaman rasul. Al-Qur'an itu pedoman bagi umat MANUSIA. karena dalam Al-Quran disebutkan manusia itu khalifah (pemimpin) di Bumi. so, mesti dipandu agar tidak salah jalan. masalah mahluk lain mempunyai pedoman tersendiri hanya Allah yang tahu.
Apakah dikehidupan alien diluar sana diturunkan nabi dan rasul?
saya belum tahu dan belum menelisik isi alQuran yang penuh misteri. namun ada beberapa ayat tentang adanya extraterestial-life
"Dan, sebagian dari tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah menciptakan langit-langit dan Bumi dan apa yang ditebarkannya pada keduanya dari makhluk melata (dabbah) dan Dia berkuasa mengumpulkannya apabila dikehendaki-Nya". (Alquran, surat as-Syura' [42]: 29).

diayat ini diketahui bahwa apabila Allah berkehendak, maka suatu saat mahkluk-mahkluk yang ada di langit akan dikumpulkun. (Galactic Aliance)



" Dan Allah telah menciptakan Dabbah dari almaa’; diantara mereka ada yang berjalan diatas perutnya dan ada juga yang berjalan dengan dua kaki dan sebagiannya lagi berjalan atas empat kaki. Allah menciptakan apa yang Dia kehendaki, karena sesungguhnya Allah berkuasa atas tiap-tiap sesuatu.. "(QS. An-Nur (24) ayat 45)

dalam Al-Quran alien disebut dabbah, makhluk ekstraterestial.Ayat Alquran di atas menantang para astronom untuk menemukan adanya mahluk hidup di luar Bumi yang hingga sekarang belum pernah diketahui keberadaannya.
Apakah dikehidupan alien diluar sana mereka tidak punya agama?
entah mereka punya agama atau tidak karena kita saja belum bertemu mereka., mereka pasti punya keyakinan tertentu. namun dalam al quran dijelaskan :
"Dan, kepada Allah bersujud apa yang ada di langit-langit dan Bumi daripada makhluk melata (dabbah) dan malaikat-malaikat, sedang mereka tidak takabbur (arogan)" (Alquran, surat an-Nahl [16]: 49)
"Apa yang ada dilangit dan dibumi memerlukan Dia(Allah), setiap waktu Dia dalam kesibukan." (QS. Ar-Rahman (55) ayat 29)
silakan jika ada yang bisa ditambahi...

izin repost gan. good article

Silahkan mba... :)
jangan lupa pasag sumbernya ya :)

Nanti kmi tambahin

Saya ingin membetulkan ayat diatas ولقد جعلنل في السماء بروجا وزيناها للناظرين..ianya surah al-hijr ayat 16 bukan surah al-mulk ayat 17..mnta dperbetulkan..terima kasih

Oh iya,, Makasih gan :)
udah di ganti :)

gk nyambung gan antara ayat dan sains.. sangat bertolak belakang, mengindikasikan bahwa sains itu kebohongan semata

Setelah baca ini, saya jadi semakin mendukung bahwa "FLAT EARTH" itu nyata

Assalamualaikum. Wr. Wb.
Izin copas gan,
Sukhron.
Wassalamualaikum. Wr. Wb.

Maha Besar Allah dengan segala firman nya.

Terima kasih min, mungkin bisa ditambahkan dari kitab yg lainya.

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.