Misteri Perputaran Inti Bumi Akhirnya Terungkap

http://astronesia.blogspot.com/
Ilustrasi inti Bumi

Astronesia-Para ilmuwan di Universitas Leeds berhasil memecahkan teka-teki berusia 300 tahun tentang ke arah mana inti bumi sebenarnya berputar. Hasil penelitian mereka menjelaskan bahwa inti bumi, yang terbuat dari logam solid, sebenarnya berotasi ke arah timur. Sementara selubung inti bumi yang merupakan logam cair berputar ke arah barat dengan kecepatan yang lebih rendah.

Gerakan rotasi ke arah barat akibat medan geomagnet sebenarnya sudah dikemukakan Edmund Halley, ilmuwan yang juga menemukan komet terkenal itu, pada tahun 1962. Namun baru kali ini para ilmuwan berhasil menemukan hubungan antara putaran inti bumi dan gerakan selubung inti bumi sebagai akibat dari pengaruh medan geomagnet bumi.


Hasil penelitian yang dimuat dalam jurnal ilmiah Proceedings of the National Academy of Sciences edisi 16 September itu membantu para peneliti untuk menjelaskan dinamika inti Bumi yang merupakan sumber medan magnet planet. Dalam beberapa dekade terakhir, seismometer mengidentifikasi putaran ke arah timur dan hal itu menunjukkan inti Bumi yang solid itu melakukan gerakan super-rotasi.


“Kasus ini bisa dijelaskan secara sederhana dengan teori aksi dan reaksi. Medan magnet mendorong inti bumi padat berputar ke timur, lebih cepat dari putaran Bumi dan pada saat yang sama mendorong selubung inti bumi yang cair berputar ke arah sebaliknya,” kata Philip Livermore, peneliti dari Lembaga Kajian Bumi dan Lingkungan di Universitas Leeds.


Inti padat Bumi yang berukuran sebesar bulan itu dibungkus oleh selubung cairan logam. Medan magnet internal Bumi sebenarnya berubah secara perlahan-lahan, dalam skala dekade, yang menyebabkan daya elektromagnetik mendorong inti dalam dan luar untuk berubah seiring waktu. Hal ini yang menyebabkan terjadinya fluktuasi dalam gerakan rotasi inti Bumi ke arah timur, sebuah fenomena yang sudah dilaporkan sejak 50 tahun terakhir oleh para ilmuwan.


Penelitian lain yang berfokus pada artefak arkeologi dan bebatuan berusia ratusan hingga ribuan tahun menyimpulkan bahwa gerakan rotasi tidak ke arah barat. Gerakan rotasi ke arah timur sebetulnya sudah ada dalam 3000 tahun terakhir. Dari model inilah terlihat bahwa inti Bumi ada yang berputar ke arah barat pada periode itu.


Sebuah model inti Bumi dibuat dengan menggunakan super-komputer raksasa Monte Rosa di Pusat Super-komputer Nasional di Lugano, Swiss. Dengan model terbaru ini, para peneliti bisa melakukan simulasi inti Bumi dengan tingkat akurasi 100 kali lebih baik ketimbang model lainnya. 



Sumber : Tempo

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.