Sambut Laga Jerman Vs Amerika Di Piala Dunia, Astronot NASA Dan Jerman Main Bola Di ISS

http://astronesia.blogspot.com/
NASA astronot Steve Swanson dan Reid Wiseman dan spaceflyer Jerman Alexander Gerst memamerkan kehebatan mereka bermain bola di ISS

AstroNesia ~ Kamis dini hari (26 Juni),piala dunia 2014 mempertemukan Amerika Serikat vs Jerman,untuk merayakan hal itu,astronot NASA dan astronot Jerman yang berada di ISS juga mengadakan permainan sepak bola di nol gravitasi.

Astronot NASA Steve Swanson dan Reid Wiseman serta astronot ESA Alexander Gerst, yang berasal dari Jerman, memamerkan gerakan mereka bermain sepak bola di ISS. Sebuah video NASA yang dirilis hari Rabu (25 Juni) menunjukkan trio ini melakukan tendangan akrobatik bicycle kicks,menyundul dan melakukan seleberasi saat mencetak gol.

Robot humanoid NASA Robonaut 2, yang dirancang untuk membantu astronot melakukan tugas di atas stasiun ruang angkasa, bahkan ikutan, melambaikan lengannya dengan cara ini dan itu.

Aksi ini pertanda bagi pertandingan Piala Dunia penting pada Kamis di Brasil yang menampilkan kedua tim saat ini untuk berlaga di "Grup Maut."

Pemenang dalam laga ini akan menjuarai grup dan masuk dalam babak eleminasi 16 besar Piala Dunia, sementara yang kalah akan pulang, tergantung pada apa yang terjadi dalam pertandingan pada hari Kamis antara Ghana dan Portugal, dua tim lainnya dalam grup. (Dua tim dari grup ini akan maju,tapi tergantung juga hasil pertandingan Ghana vs Portugal).



Stasiun luar angkasa internasional adalah sebuah kolaborasi yang melibatkan lima lembaga antariksa yang berbeda dan 15 negara. Pembangunan struktur besar ini dimulai pada tahun 1998, dan telah terus-menerus di tinggali oleh kru sejak November 2000.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.