Awan Molekul Barnard 68

Barnard 68

AstroNesia ~ Di mana semua bintang diwilayah ini? Apa yang dulu dianggap sebagai lubang di langit sekarang dikenal oleh astronom sebagai awan molekul gelap. Di sini, konsentrasi tinggi debu dan gas molekul menyerap hampir semua cahaya tampak yang dipancarkan oleh bintang yang berada di belakangnya.

Lingkungan gelap yang menakutkan membantu menjadikan interior awan molekul sebagai beberapa tempat terdingin dan paling terisolasi di alam semesta. Salah satu yang paling terkenal dari nebula penyerap ini adalah awan yang mengarak ke konstelasi Ophiuchus yang dikenal sebagai Barnard 68, terlihat pada gambar di atas.

Tidak ada bintang yang terlihat ditengah, yang berarti Barnard 68 relatif dekat, yang diperkirakan berjarak sekitar 500 tahun cahaya dan membentang sekitar setengah tahun cahaya.

Tidak diketahui persis bagaimana awan molekul seperti Barnard 68 terbentuk, tetapi diketahui bahwa awan ini sendiri kemungkinan tempat bagi bintang-bintang baru terbentuk. Bahkan, Barnard 68 sendiri diketahui akan runtuh dan membentuk sistem bintang baru. Kita dapat menembus awan ini dalam cahaya inframerah.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Sumber Berita Ini: Awan Molekul Barnard 68

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.