Ilmuwan Temukan Keluarga Asteroid Baru

Ilustrasi

Astronesia-Astronom menggunakan data dari Wide-field Infrared Survey Explorer (WISE) NASA untuk mengidentifikasi 28 keluarga asteroid baru. Penemuan ini bisa digunakan sebagai bahan penelitian untuk memahami asal-usul keluarga asteroid.

Dilansir Nasa.gov, Kamis (30/5/2013), temuan ini juga mengungkap bahwa tubrukan antara asteroid bisa menciptakan kelompok-kelompok batu luar angkasa. "Kami memisahkan zebra dari rusa," kata Joseph Masiero dari Jet Propulsion Laboratory NASA, yang mengumpamakan temuan tersebut.

Joseph merupakan peneliti utama dalam laporan mengenai studi baru yang muncul di Astrophysical Journal. "Sebelumnya, anggota keluarga asteroid sulit dibedakan, karena mereka bergerak secara berkelompok," ungkapnya.

Keluarga asteroid terbentuk ketika sebuah tabrakan mampu memecah tubuh asteroid besar dalam fragmen yang bermacam ukuran. Beberapa tabrakan meninggalkan kawah besar.

Keluarga baru asteroid ini ditemukan dalam jumlah jutaan melalui tangkapan inframerah dari survei WISE yang disebut NEOWISE. "NEOWISE telah memberi kita data untuk melihat lebih rinci pada evolusi asteroid di seluruh sistem tata surya," tutur Lindley Johnson, eksekutif program Near-Earth Object Observation Program di NASA.

Tim NEOWISE melihat sekira 120 ribu sabuk asteroid utama dari sekira 600 ribu sabuk asteroid yang diketahui. Peneliti juga menemukan sekira 38 ribu benda-benda luar angkasa, sekira sepertiga dari populasi yang diamati. Tim juga menemukan 76 keluarga asteroid, 28 di antaranya merupakan asteroid baru.


Sumber : Okezone

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.