Bulan Kecil Pluto Akhirnya Memperoleh Nama Resmi Kerberos Dan Styx

http://astronesia.blogspot.com/
Ilustrasi Pluto dan Bulannya

Astronesia-Sebelumnya bulan ini dikenali sebagai P4 dan P5, dua bulan terkecil dari planet kerdil Pluto secara resmi diberi nama baru.Ditemukan pada tahun 2011 dan 2012,kedua objek kecil ini ditemukan oleh citra teleskop Hubble.

Dalam rangka untuk memilih nama baru untuk Bulan ini,sebuah jajak pendapat internet dilakukan pada bulan Februari 2012.Lebih dari 500.000 suara yang masuk,setengahnya berasal dari luar Amerika Serikat.Responden diberi daftar pilihan, tetapi juga diizinkan untuk menulis dalam saran.Para administrator jajak pendapat terkejut menemukan lebih dari 30.000 nama yang diajukan.

William Shatner mengusulkan nama Vulcan,dimana itu nama planet dari karakter Spock dalam film Star Trek dan menerima suara yang banyak.Namun, hasil jajak pendapat ini disampaikan kepada International Astronomical Union, badan resmi yang bertugas untuk penamaan benda-benda langit.

Setelah pertimbangan cermat, panel IAU memutuskan bahwa Vulcan tidak terpilih sebagai nama untuk salah satu bulan Pluto karena sudah digunakan di astronomi dan juga tidak cukup memenuhi kriteria penamaan yang ketat.(Secara khusus, bulan Pluto harus berasal dari nama yang berhubungan dengan Dunia Bawah dalam mitologi Yunani dan Romawi.Sementara Vulcan adalah nama untuk dewa gunung berapi Romawi dan
itu tidak dianggap bagian dari mitologi Dunia Bawah).



Akhirnya suara terbanyak yang berada dalam posisi kedua dan ketiga yang dipilih untuk menjadi nama bulan itu,yakni Kerberos dan Styx.Para ilmuwan bisa melihat lebih dekat pada dua bulan itu ketika pesawat ruang angkasa New Horizons mengunjungi sistem Pluto pada tahun 2015.

Menurut Alan Stern dari Southwest Research Institute, dan Principal Investigator dari misi New Horizons, "Penemuan Kerberos dan Styx menambah misteri seputar pembentukan sistem Pluto."

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.