Ilmuwan Membuat Katalog Baru Yang Terdiri Dari 44 Juta Bintang Dan Galaksi

http://astronesia.blogspot.com/
Ilustrasi

AstroNesia ~ Puluhan juta bintang dan galaksi, di antaranya ratusan ribu yang tiba-tiba memudar atau cerah,untuk pertama kalinya telah dibuatkan katolog dengan benar.

Profesor Bryan Gaensler, Direktur ARC Centre of Excellence for All-sky Astrophysics (CAASTRO) yang berbasis di Sekolah Fisika di University of Sydney, Australia, dan Dr Greg Madsen di University of Cambridge, melakukan tantangan berat ini dengan menggabungkan fotografi dan data digital dari dua survei utama astronomi langit,yang terpisah selama 60 tahun.

Katalog presisi baru ini dipublikasikan di The Astrophysical Journal Supplement Series.Ini merupakan salah satu kompilasi bintang dan galaksi yang paling komprehensif dan akurat  yang pernah di produksi,meliputi 35 persen langit dan menggunakan data yang dibuat sejak tahun 1949.

Profesor Gaensler dan Dr Madsen memulai dengan memeriksa kembali koleksi 7400 pelat fotografi tua, yang sebelumnya telah digabungkan oleh US Naval Observatory ke dalam katalog yang lebih dari satu miliar bintang dan galaksi.

Para astronom kemudian dengan susah payah mencocokkan kembali semua obyek dalam katalog ini dengan lebih pengukuran modern dari Sloan Digital Sky Survey.Menggunakan kriteria yang sangat ketat dan keyakinan yang sangat tinggi,Professor Gaensler dan Dr Madsen menghasilkan katalog akhir yang berisi 44 juta bintang dan galaksi yang terlihat dua kali baik dalam foto-foto lama serta dengan kamera modern.

"Berkat algoritma komputer pintar, kita beruntung tidak perlu memeriksa semua miliar bintang dan galaksi secara individual," kata Profesor Gaensler.Namun mengolah data dan kemudian menguji segala sesuatu untuk memastikan kita sudah benar membuat kami mengerjakannya selama lebih dari 1 tahun.

"Permainan kosmik ini menyediakan dua terobosan penting 
-Memberikan pengukuran yang jauh lebih akurat kecerahan setiap bintang individu di banding pengukuran lain yang pernah dibuat.
-Dengan membandingkan dua foto setiap bintang yang diambil hingga enam puluh tahun terpisah, akan menjadi mudah untuk mengidentifikasi bintang mana yang kecerahan telah berubah secara perlahan. "

Para peneliti menemukan bahwa sekitar 250.000 objek dalam katalog baru mereka, atau sekitar 0,6 persen dari semua bintang di langit,memiliki perubahan kecerahan yang sangat besar sepanjang hidup manusia.(dari pengamatan 1949-sekarang).

Penelitian ini juga menemukan beberapa tipe bintang baru yang disebut " Mira variables" (Bintang raksasa merah dalam tahap akhir evolusi bintang yang kecerahannya berdenyut sebelum runtuh menjadi bintang kerdil putih yang padat).Bintang lain cenderung menunjukkan perilaku langka dan tidak biasa yang belum pernah terdeteksi sebelumnya.

"Yang spesial dari katalog ini adalah kita sangat hati-hati menggabungkan data historis dengan pengukuran modern.Ini adalah cara yang unik untuk mempelajari benda-benda yang secara bertahap berubah selama bertahun-tahun atau bahkan puluhan tahun," kata Dr Madsen.

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

2 komentar

Tambah komentar

alam semesta sungguh luas , membuat katalog, pengelompokan mungkin akan mempermudah dan menjadi bukti bahwa kehidupan lain mungkin ada. dengan perbandingan yang amaat besar.

iya gan... semoga misteri-misteri tentang kehidupan lain bsa terungkap

mkasih gan udh mmpir :)

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.