Awan Lenticular Di Antartika
Foto oleh Michael Studinger |
AstroNesia ~ Seorang ilmuwan dari proyek IceBridge,Michael Studinger baru saja kembali dari misi survei es singkat di Antartika.Dia mengatakan bahwa pada tanggal 24 November 2013, ia mengambil foto awan lenticular berlapis-lapis yang melayang di dekat Gunung Discovery, sebuah gunung berapi sekitar 70 kilometer (44 mil) barat daya dari McMurdo.
Awan lenticular biasanya terbentuk ketika lapisan udara dekat permukaan bertemu dengan penghalang topografi, seperti gunung atau gunung berapi. Lapisan udara akan didorong ke atas, dan mengalir di atas fitur topografi ini seperti rangkaian gelombang gravitasi atmosfer.Awan lenticular terbentuk di puncak gelombang, di mana udara paling dingin dan uap air kemungkinan besar mengembun menjadi tetesan awan.
Dilatar depan terlihat tonjolan es laut yang terbentuk ketika gumpalan es terapung yang terpisah bertabrakan dan menumpuk satu sama lain.
Operasi IceBridge adalah misi multi-tahunan untuk memantau kondisi es di Antartika dan Arktik sampai satelit es-monitoring baru, ICESat-2, diluncurkan pada tahun 2016. ICESat-1 telah dinonaktifkan pada tahun 2009.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.