NASA Berhasil Temukan Asteroid Yang Berpotensi Membahayakan Bumi

Citra asteroid 2013 YP139 yang diambil oleh Neowise

AstroNesia ~ Namanya adalah 2013 YP139, asteroid baru dengan lebar 0,4 kilometer yang baru saja ditemukan NASA via pesawat luar angkasa NEOWISE.

Asteroid ini berbahaya dan bisa menghantam bumi.  Perhitungan awal menunjukkan asteroid ini bisa mendekat hingga jarak 300 ribu kilometer dari bumi, meski saat ini masih berada di jarak sekitar 43 juta kilometer.  Bentuknya sangat gelap, seperti batubara. Objeknya saat ini tengah mengelilingi matahari pada orbit elips dari sistem tata surya kita. 

NASA mengklasifikasikan asteroid ini sebagai objek berbahaya karena jaraknya yang berpotensi mengancam bumi. Objek besar di luar angkasa dengan diameter hingga setengah mil seperti astroid ini, memang bisa memiliki efek menghancurkan seluruh dunia jika menabrak bumi. 

Asteroid ini bisa mendekat pada jarak yang lebih dekat daripada jarak bumi ke bulan, tetapi itu dipastikan tidak akan terjadi hingga abad berikutnya, seperti dinukil iO9.  Menurut NASA, satu-satunya asteroid yang memiliki ancaman terbesar menghantam bumi saat ini adalah 2007 VK184.

Objeknya memiliki lebar 0,13 kilometer dan memiliki kesempatan menabrak bumi dengan rasio 1 : 1.750 kali.Asteroid ini memiliki empat kemungkinan untuk menghantam bumi antara tahun 2048 hingga 2057.  Jadi, bersiap-siaplah.

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.