Wow! Hubble Tangkap Pandangan Super Jauh Alam Semesta
AstroNesia ~ Satu set foto menakjubkan baru mengungkapkan pandangan yang mendalam yang tidak pernah dilihat sebelumnya di alam semesta.
Dirilis untuk pertama kali,foto yang bernama "Frontier Fields" yang diambil teleskop Hubble,gambar baru ini memperlihatkan pengamatan terdalam dari sekelompok galaksi.Foto-foto berpusat pada Abell 2744, sebuah kelompok yang berisikan beberapa ratus galaksi yang berjarak 3,5 miliar tahun cahaya dari Bumi.
Gambar juga menangkap galaksi latar belakang lebih dari 12 miliar tahun cahaya, cahaya yang telah diperbesar dan menjadi cerah dengan gravitasi yang sangat besar dari Abell 2744 dalam sebuah fenomena yang dikenal sebagai lensa gravitasi, kata para peneliti.
"The Frontier Fields adalah kombinasi kekuatan teleskop alam (teleskop alam disini adalah kelompok besar galaksi) dengan Hubble untuk menyediakan gambar terdalam dari pemandangan alam semesta," kata Jennifer Lotz, seorang peneliti utama di Space Telescope Science Institute di Baltimore, saat konferensi pers pada 223rd meeting of the American Astronomical Society.
Tim yang bekerja dengan Hubble, Spitzer NASA Space Telescope dan Chandra X-Ray Observatory (dikenal sebagai Observatorium Besar) semua bekerja untuk menciptakan eksposur Frontier Fields ini untuk menyelidiki lebih dalam evolusi dan asal-usul galaksi dan lubang hitam.Gambar baru Hubble ini mengungkapkan hampir 3.000 galaksi latar belakang dengan ratusan galaksi lain di latar depan.
Baca juga : Tiga Teleskop Luar Angkasa NASA Bergabung Untuk Mencari Objek Terjauh Di Alam Semesta
Galaksi-galaksi di latar belakang tampak sekitar 10 sampai 20 kali lebih besar dari biasanya mereka muncul, dan galaksi samar pada hakikatnya 10 sampai 20 kali lebih redup di banding penglihatan sebelumnya, kata para pejabat NASA.
"Para astronom sangat tertarik pada galaksi samar yang hadir di belakang kelompok," kata Lotz. "Kami mencoba untuk memahami apakah mereka obyek samar yang terletak sangat jauh".
Abell 2744 telah dipelajari sebelumnya, gambar Frontier Fields telah menghadirkan rincian baru tentang cluster ini, kata para pejabat Hubble.Teleskop kuat ini menangkap pemandangan galaksi kerdil yang bermassa satu seperseribu massa Bima Sakti, sementara itu juga dia menemukan galaksi yang berukuran 100 kali lebih besar dari galaksi kita.
-Lihat koleksi astronesia untuk daftar katalog di sini : New General Catalog (NGC)
-Lihat koleksi astronesia untuk panorama galaksi disini : Galaksi
Gambar rinci ini dapat membantu para ilmuwan memetakan materi gelap (zat misterius yang diperkirakan membuat sebagian besar massa di alam semesta) dengan melihat cara cahaya latar belakang terdistorsi.
Saat Hubble's Wide Field Camera 3 di arahkan pada Abell 2744,space telescope's Advanced Camera for Surveys menunjuk pada bidang paralel di mana ia melihat sekitar 10.000 galaksi dalam cahaya tampak, kata para pejabat Hubble.
Frontier Fields adalah eksperimen, kita dapat menggunakan kualitas gambar indah Hubble dan teori relativitas imum Einstein untuk mencari galaksi-galaksi pertama" kata Direktur Space Telescope Science Institute Matt Mountain mengatakan dalam sebuah pernyataan."Bersama dengan Observatorium Besar lainnya, kami melakukan suatu program ambisius bersama yang menggunakan kluster galaksi untuk mengeksplorasi miliar tahun pertama sejarah alam semesta."
Selama tiga tahun, Hubble, Chandra dan Spitzer akan mengamati enam kluster galaksi besar, termasuk Abell 2744. Hubble akan melatih pandangannya pada Abell 2744 dan bidang paralel lagi pada bulan Mei, tapi dua kamera akan beralih target.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.