Bulan Baru Tidak Akan Muncul Di Bulan Februari 2014
Bulan baru berikutnya akan muncul pada hari sabtu (1 maret 2014) |
AstroNesia ~ Berikut ini adalah pertanyaan jebakan untuk anda: Kapan bulan baru di bulan ini? Bingung? Jawabannya adalah, tidak ada bulan baru di bulan Februari ini.
Periode synodic bulan, bulan baru ke bulan baru adalah 29,53 hari. Februari hanya memiliki 28 hari, sehingga sangat mungkin bahwa jika bulan baru terakhir terjadi pada akhir Januari, bulan baru berikutnya akan terjadi pada awal Maret.
Beberapa orang berpikir bahwa periode bulan adalah 27,32 hari, tapi itu adalah periode bulan relatif terhadap bintang-bintang,periode orbit yang biasanya di ukur.Ingat bahwa ketika bulan bergerak mengelilingi bumi, bumi juga bergerak mengelilingi matahari dan menghasilkan perbedaan 2,2 hari.Selisih ini disebabkan oleh periode Bulan sesungguhnya dan sedikit gerakan ekstra Bumi.
Lihat pula : Jadwal astronomi di bulan Februari 2014
Sebagai hasil dari bulan baru yang hilang pada bulan Februari,bulan Januari dan Maret memiliki dua bulan baru. Pada bulan Januari, mereka muncul pada tanggal 1 dan 30, pada bulan Maret, mereka muncul pada tanggal 1 dan 30.
Ilustrasi diatas menunjukkan posisi matahari berada di belakang Bulan sehingga matahari menerangi sisi berlawanan Bulan (orang biasa sebut dark side padahal dia selalu diterangi juga matahari seperti sisi yang selalu menghadap Bumi) yang terlihat dari Bumi.
Perhatikan bahwa bulan berada dalam posisi yang sedikit berbeda dari posisi relatif terhadap Matahari dalam fase bulan baru pada bulan Januari dan Maret.Itu karena orbit bulan miring oleh lima derajat terhadap jalur relatif matahari di langit. Itu sebabnya kita tidak melihat gerhana matahari setiap bulan: bulan melewati di atas atau di bawah matahari.
Kita hanya melihat gerhana Matahari ketika orbit bulan melintasi jalan matahari, yang disebut simpul dari orbit bulan.Tidak akan ada gerhana matahari pada bulan Januari atau Maret. Bulan baru kedua di bulan Maret juga akan hilang, tapi pada tanggal 29 April bulan akan melintas langsung di depan matahari, menyebabkan gerhana.
Sayangnya,gerhana Matahari yang terjadi pada tanggal 29 April hanya akan terlihat sebagai gerhana annular ("ring of fire") di Antartika, dan akan menjadi gerhana parsial di atas Australia dan Samudra Selatan.
Beberapa tahun terakhir kita sudah memberikan nama khusus pada bulan purnama yang muncul kedua kali dalam 1 bulan (blue moon),mungkin kita juga harus memberikan nama khusus pada bulan baru yang muncul dua kali dalam 1 bulan, atau satu bulan tanpa baru bulan.
Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.