NASA Berencana Eksplorasi Europa Karena Diyakini Memiliki Air

http://astronesia.blogspot.com/
Europa Bulan Jupiter

AstroNesia ~ Pencarian lokasi pendukung kehidupan di antariksa terus dilakukan oleh Badan Antariksa AS (NASA). Jika sejumlah ahli dari berbagai negara masih fokus pada pembuktian tentang ada tidaknya kehidupan Planet Mars, NASA sudah mempersiapkan pencarian tempat layak huni di satelit Planet Jupiter, Europa

Rencana itu bisa terwujud setelah NASA mendapatkan dana US$ 17,5 miliar, setara Rp 203,4 triliun, dari pemerintah federal AS untuk anggaran 2015. Disebutkan bahwa dana akan digunakan untuk persiapan misi ini. NASA berambisi mengamati sampel pada lautan dalam Europa. 

Para ilmuwan meyakini bahwa bagian luar es Europa, memiliki kandungan lautan besar yang hampir dua kali lipat dari kandungan air di Bumi. Peneliti juga meyakini di bagian bawah es Europa terdapat kemungkinan kehidupan organisme. 

Pancaran air  

Dugaan ini diperkuat dengan pengamatan Teleskop Hubble pada akhir tahun lalu, yang menunjukkan adanya pancaran air besar, dengan tinggi sekitar 200 Km, yang memancar dari Kutub Selatan Europa. 

Baca disini :  Semburan Air Di Europa Lebih Tinggi Dari Gunung Everest

Pancaran itu diperkirakan akan mempermudah Europa Clipper, pesawat antariksa NASA untuk misi ke Europa. Pesawat itu bisa terbang di atas pancaran air ini dan leluasa mengumpulkan sampel dari bagian dalam Europa. 

"Europa merupakan misi yang sangat menantang pada lingkungan radiasi yang sangat tinggi. Ada banyak yang harus dilakukan untuk mempersiapkan itu," ujar Beth Robinson, Direktur Keuangan NASA, seraya menyebutkan peluncuran misi dijadwalkan pertengahan 2020 mendatang.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.