Wahana Rosetta Akan Melakukan Pendekatan Bersejarah Pada Komet 67P Minggu Ini

Citra komet 67P yang diambil wahana Rosetta pada jarak 1.210 mil (1.950 kilometer). Gambar diambil 29 Juli 2014.

AstroNesia ~ Setelah 10 tahun dan menempuh 4 miliar mil perjalanan melalui ruang yang dalam, wahana milik ESA akhirnya akan tiba di komet tujuannya pekan ini.

Wahana Rosetta di jadwalkan akan bertemu dengan komet 67P / Churyumov-Gerasimenko, Rabu (6 Agustus). Jika semua berjalan sesuai rencana, pada hari itu Rosetta akan menjadi probe pertama yang mengorbit komet - dan, pada bulan November, untuk yang pertama kalinya,ia akan menjatuhkan sebuah pendarat ke permukaan salah satu pengembara es ini.

"Untuk pertama kalinya, kita akan bertemu dengan komet, untuk pertama kalinya kami akan mengawal komet saat melewati pendekatan terdekatnya terhadap matahari dan untuk pertama kalinya, kami akan sebuah pendarat ke permukaan komet , "kata ilmuwan proyek Rosetta Matt Taylor.

Penantian Yang Panjang

Misi Rosetta diluncurkan pada Maret 2004, meluncur dalam perjalanan panjang dan berputar mengelilingi Matahari. Wahana ini telah berayun mengelilingi Matahari sebanyak lima kali dan dan sudah 3 kali melintas dekat Bumi.

Wahana ini tertidur setengah perjalanan panjangnya. Anggota tim misi membangunkan Rosetta pada bulan Januari untuk mempersiapkan pertemuannya dekat target komet, mengakhiri rekor 957 hari hibernasinya.

Rosetta direncanakan mengorbit Komet 67P / Churyumov-Gerasimenko yang memiliki lebar 2,5 mil (4 km) yang memakan waktu sekitar 6,5 tahun untuk menyelesaikan satu putaran mengelilingi matahari. Orbit komet ini yang berbentuk elips membawanya melampaui Jupiter pada titik terjauh dari matahari dan antara Mars dan Bumi pada titik terdekatnya.

Belajar Tentang Komet

Rosetta akan memberikan beberapa drama kosmik pada bulan November, ketika Rosetta menjatuhkan pendarat yang disebut Philae ke permukaan 67P. Philae akan mengebor komet ini untuk mengambil sampel dan menangkap gambar dari permukaan objek, kata para pejabat ESA.

Rosetta dan wahana pendarat Philae terus mengikuti pendekatan terdekat 67P dengan Matahari dan kemudian ayunannya di sekitar matahari untuk melihat perubahan komet selama perjalanan ini. Pengamatan ganda ini harusnya dapat mengungkap banyak rahasia tentang komposisi komet, yang pada gilirannya akan membantu para peneliti lebih memahami evolusi tata surya, kata pejabat misi mengatakan. (Komet adalah blok bangunan primitif dan relatif murni yang tersisa dari pembentukan tata surya.)

Taylor dan anggota tim misi lain sangat berharap banyak untuk "fase pendamping ini," yang dijadwalkan akan berlangsung dari Rabu sampai akhir misi nominal di Desember 2015.

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.