Jadwal Fenomena Astronomi Di Bulan Januari 2015

http://astronesia.blogspot.com/
Ilustrasi

AstroNesia ~ Berikut ini adalah beberapa event atau fenomena astronomi yang akan terjadi pada bulan Januari 2015.

1. Hujan Meteor Quadrantid (3-4 Januari 2015)

 Hujan Meteor Quadrantid adalah hujan meteor dengan intensitas sedang. Hujan meteor ini mulai terlihat dari tanggal 1-5 dan puncaknya terjadi pada tanggal 3 dan 4 Januari dengan lesatan sekitar 40 meteor/jam. Fenomena ini diduga diproduksi oleh butiran debu yang ditinggalkan oleh komet 2003 EH1 yang sudah punah, yang ditemukan pada tahun 2003. 

Sayangnya, fenomena ini terjadi hampir bertepatan dengan purnama yang akan memblokir sebagian besar meteor tahun ini. Waktu pengamatan terbaik fenomena ini adalah setelah tengah malam dan cari tempat gelap. Meteor akan memancar dari konstelasi Bootes, tetapi dapat muncul di mana saja di langit.

 2. Bumi Mencapai Perihelion (4 Januari 2015)

Bumi mencapai jarak terdekatnya dengan Matahari. Berjarak sekitar 0,98333 AU.

3. Full Moon [Bulan Purnama] (5 Januari 2015)  

Bumi berada di antara Matahari dan Bulan sehingga Bulan akan sepenuhnya terang seperti yang terlihat dari Bumi. Bulan purnama ini dikenal oleh suku asli Amerika sebagai Full Wolf Moon karena ini adalah saat dimana sekelompok serigala melolong lapar di luar tenda mereka. Bulan ini juga dikenal sebagai Old Moon dan Moon After Yule.

4. Bulan Di Apogee [Terjauh] (9 Januari 2015)  

Bulan mencapai titik terjauhnya dari Bumi pada jarak 405.411 km dari Bumi.

5. Bulan Baru (20 Januari 2015)  

Bulan akan berada di antara Bumi dan Matahari,dan tidak akan terlihat dari Bumi. Ini adalah kesempatan bagus untuk mengobservasi objek luar angkasa karena tidak adanya cahaya bulan yang mengganggu.

6. Bulan Berada Pada Titik Terdekat [Perigee] (21 Januari 2015)  

Bulan mencapai perigee, titik terdekat dengan Bumi: 359.643 km dari Bumi.

7. Melintasnya Asteroid 357439 (2004 BL86) - (26 Januari 2015)

Asteroid ini akan melintas pada jarak 3,1 kali jarak Bumi-Bulan. 357439 (2004 BL86) ditemukan pada tanggal 30 Januari 2004 dengan diameter 0,4-1 km dan memiliki periode orbit 1,84 tahun.

8. Melintasnya Asteroid (2008 CQ) - (31 Januari 2015)

Asteroid ini akan melintas pada jarak 4,8 kali jarak Bumi-Bulan. Asteroid (2008 CQ) memiliki diameter 22 m - 49 m dan memiliki periode orbit 5,5 tahun.

Izinkanlah blog yang kecil dan murahan ini mengucapkan selamat hari Natal 2014 & Tahun Baru 2015.
— Astronesia  

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.