Foto Terbaru Mars Berhasil Ditangkap Satelit

http://astronesia.blogspot.com/

Astronesia-Stasiun penelusuran luar angkasa Eropa terbaru, telah mendapatkan foto Mars melalui satelit luar angkasa milik European Space Agency (ESA). Foto Mars terbaru ini ditangkap oleh Mars Express dan dikirim ke Bumi pada 18 Desember 2012.

Dilansir MSN, Kamis (27/12/2012), foto Mars ini kemudian diterima oleh stasiun penelusuran luar angkasa di Malargue, Argentina. Presiden Argentina Cristina Fernandez de Kirchner mengaktifkan antena besar melalui link jarak jauh dari istana kepresidenan Casa Rosada.

Pada foto Mars terbaru ini, planet merah tersebut tampak menampilkan bagian bawah planet yang berada di posisi siang hari. Tiga gunung berapi besar dapat dilihat dengan mudah di foto planet tetangga tersebut. Selain itu, foto juga menampilkan sebagian lanskap Mars.

Pesawat luar angkasa Mars Express menggunakan Visual Monitoring Camera beresolusi rendah untuk menangkap gambar dari kejauhan 6.065 mil (9.761 kilometer). Foto telah dikirim ke stasiun Malargue selama pelantikan resmi pekan lalu oleh pejabat ESA.

ESA mengatakan, diperlukan 18 menit untuk melintasi 203 juta mil (327 juta kilometer) antara Bumi dan Mars. Antena Malargue adalah satu dari tiga instalasi penelusuran luar angkasa yang membentuk sistem Estrack ESA.

Konstruksi antena berbobot 600 ton ini dimulai sejak 2010 dan dirampungkan tahun ini. Lokasi antena ini hampir selebar 115 kaki (35 meter) dan dirancang menyediakan stasiun Bumi untuk satelit di orbit Bumi dan pesawat luar angkasa di sistem Tata Surya.

Sumber: Okezone.com

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

1 komentar:

Tambah komentar

mantav ka.. misteri mars masih diselidiki. sukses aja deh ya.

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.