Rover Curiosity Tiba Di Lokasi Penelitian Baru
Curiosity mengambil pandang ini dari daerah yang disebut "Kimberley" tak lama setelah tiba di lokasi ini pada tanggal 2 April 2014. Situs ini menawarkan beragam jenis batuan untuk diteliti. |
AstroNesia ~ NASA Curiosity kini telah mencapai daerah penelitian berikutnya dan akan menggali keluar batu untuk melihatnya dari dekat selama beberapa minggu ke depan.
Curiosity menjepret foto baru dari permukaan Mars setelah berjalan 98 kaki (30 meter), Rabu (2 April) dan naik di atas puncak bukit kecil yang memberikan pandangan yang baik dari daerah disekitarnya. Para ilmuwan memberi julukan daerah tersebut "the Kimberley".
Gambar ini diambil oleh Curiosity sehari sebelumtiba di lokasi "Kimberley". Gambar ini menggabungkan beberapa frame yang diambil oleh Kamera Navigasi pada tanggal 1 April 2014. |
Empat jenis batuan saling berpotongan di Kimberley, menyediakan daerah yang kaya untuk penelitian Curiosity. Rover ini diharapkan dapat melakukan banyak pekerjaan di lapangan, melakukan analisis terluas sejak meninggalkan tempat yang disebut "Yellowknife Bay" tahun lalu, kata para pejabat NASA.
Baca : Curiosity Temukan Susunan Batuan Aneh Di Mars
Curiosity menemukan bukti sistem aliran air dan danau kuno di Yellowknife Bay, menunjukkan bahwa daerah itu bisa mendukung kehidupan mikroba miliaran tahun yang lalu.
Aktivitas di Kimberley merupakan jeda dalam perjalanan panjang Curiosity menuju Gunung Sharp, yang merupakan tujuan utama Curiosity sejak di luncurkan November 2011. Kaki Gunung Sharp mencatat sejarah Mars seperti perubahan kondisi lingkungan dari waktu ke waktu, dan ilmuwan misi Curiosity ingin membaca sejarah itu seperti buku.
Rover Curiosity telah melakukan perjalanan sepanjang 3,8 mil (6,1 kilometer) sejak mendaratannya di Kawah Gale,Mars pada bulan Agustus 2012.
Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.