5 Fakta Menakjubkan Lubang Hitam Ganda

http://astronesia.blogspot.com/
Ilustrasi

AstroNesia Lubang hitam adalah bagian dari Ruang Waktu yang memiliki gravitasi paling kuat, bahkan cahaya tidak bisa kabur. Jika anda berpikir satu lubang hitam sudah cukup, para ilmuwan percaya bahwa beberapa lubang hitam dapat berpasangan.  

Berikut 5 fakta menakjubkan lubang hitam ganda

1. Mereka Dibenuk Dalam Tabrakan Galaksi 

Sudah jadi kepercayaan umum bahwa galaksi memiliki lubang hitam supermasif di pusat mereka. Tapi apa yang terjadi ketika satu galaksi berada pada jalur tabrakan dengan galaksi lain? Ternyata lubang hitam ini memiliki kesempatan untuk berbagi tempat di pusat galaksi yang sama,mereka hanya terpisah (paling banyak) beberapa tahun cahaya.

2. Mereka Melontarkan Gelombang Gravitasi Kuat


Lubang hitam ganda dianggap sumber terkuat gelombang gravitasi. Radiasi riak gravitasi ini melalui struktur ruang-waktu, mengambil bentuk gelombang. Mereka dihasilkan ketika salah satu lubang hitam menuju ke lubang hitam lain, ketika orbit pasangan lubang hitam ini telah meluruh, mereka akhirnya akan bergabung mejadi satu lubang hitam yang lebih besar.

3. Cakrawala Peristiwa Mereka Berbentuk Mulut Bebek

Apa yang terjadi ketika cakrawala peristiwa luang hitam ini (titik dimana kita tidak dapat kembali) sangat berdekatan? Para ilmuwan percaya bahwa ketika mereka berdekatan, cakrawala peristiwa mereka akan menjulur berbentuk seperti mulut bebek terhadap satu sama lain, memanjang dan menyempit sampai mereka bertemu.

Baca :  10 Fakta Unik Lubang Hitam Yang Mungkin Belum Anda Ketahui

4. Mereka Bergerak Dengan Kecepatan Luar Biasa

Meskipun massa mereka besar, lubang hitam supermasif tidak lamban. Para astronom dapat mengetahui - dengan bantuan Doppler shift - bahwa lubang hitam supermasif biner umumnya mengorbit satu sama lain dengan kecepatan sekitar 3.800 kilometer per detik - sekitar 8,5 juta mil per jam!

5. Hanya Sedikit Yang Ditemukan

Bukan rahasia lagi bahwa lubang hitam biner sangat sulit ditemukan, meskipun alam semesta dipenuhi dengan tabrakan galaksi. Hanya beberapa saja lubang hitam ganda yang ditemukan, termasuk satu di inti ganda NGC 6240, sisa-sisa dari penggabungan antara dua galaksi yang lebih kecil dan galaksi SDSS J150243.09+111557.3

Baca : Tiga Lubang Hitam Supermasif Dalam Satu Galaksi Ditemukan

Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi

Blog ini adalah sajian berita Sains dan Teknologi yang kami kutip dari berbagai Sumber, jika anda menyukai dan mau dapatkan Update berita terbaru, harap ikuti blog ini dengan memasukan Email anda atau mengikuti Twitter/Facebook, dengan begitu anda secara otomatis akan mendapatkan Update Berita terbaru disini.


Share This Article Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya
Recommendation News close button
Back to top

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Astronesia. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan.

Thanks For Your Comment Here
Powered by Blogger.